RAMNews.id, – Pluit Babak Akhir Telah usai yakni Kabupaten Merangin Vs Sarolangun, Pekan Olaragah Provinsi Jambi (Porprov) Jambi 2023 Cabor Sepakbola dihari ketiga diakhiri dengan Skor 2-1 dimenangkan oleh kabupaten Merangin
Pertandingan ini dilaksanakan di Lapangan Stadion Tri Lomba Juang, KONI Provinsi Jambi, Selasa (4/7) sore.
Tampak tim dari Merangin mengenakan Jersey berwarna kuning dan Sarolangun mengenakan Jersey berwarna hijau.
Di babak pertama, Merangin berhasil mencetak gol pertama di menit ke 11 oleh pemain nomor punggung 25 Reza.
Kemudian disusul dengan gol kedua yang dicetak oleh pemain nomor punggung 21 Aryuna.
Sedangkan dari Sarolangun, baru mampu mengejar ketinggalannya dengan Merangin di menit ke 32, dengan gol pertama dicetak oleh pemain nomor punggung 9 Edy.
Tampak pantau awak media di babak kedua kedua tim salaing bertahan dan menyerang, hingga skor tetap tidak berubah.
Hingga peluit babak terakhir dibunyikan, dengan skor 2-1. (Rfo)
Discussion about this post