RAMNews.id – Mallica Glow Indonesia bersama team dari setiap cabang official storenya kembali menyalurkan ratusan paket sembilan kebutuhan pokok (Sembako) di beberapa titik wilayah Kota Jambi, Jumat (23/09/2022).
Kegiatan sosial yang meliputi area Telanaipura, Kota Baru, Arizona, Broni, dan The Hok tersebut menyasar team pasukan kebersihan Kota Jambi dan masyarakat sekitar yang membutuhkan.
Brand Kecantikan lokal asal Jambi yang telah eksis di market nasional selama kurang lebih dua tahun ini, selalu melakukan kegiatan sosial rutin dengan cara berbagi kepada masyarakat.
Tidak hanya di Kota Jambi saja, tetapi kegiatan ini juga dilakukan di berbagai wilayah di Indonesia yang disalurkan melalui team seller Mallica Glow yang berada di wilayah masing-masing seperti Jawa Tengah, Palembang, dan kota-kota lainnya.
Mallica Glow juga memiliki visi dan misi untuk turut membangun perekonomian khususnya di wilayah Kota Jambi dengan membentuk entrepreneur baru yang terbukti dari jumlah team seller yang terus meningkat sampai hari ini dengan total jumlah lebih dari 500 orang di seluruh Indonesia.
Sebagian hasil dari setiap penjualan produk Mallica Glow akan disisihkan untuk disalurkan kepada masyarakat Indonesia yang membutuhkan.
Harapan dari kegiatan ini adalah Mallica Glow Indonesia tidak hanya mendapatkan keuntungan semata dari penjualan produknya tetapi juga dapat menjadi manfaat bagi orang banyak dan masyarakat Jambi khususnya.(Dnd)
Discussion about this post